Sahabat Opaper
Login
Coba Sekarang

5 Hal yang Bisa Meninggalkan Kesan bagi Sebuah Coffee Shop.

Arabella Amanda
Arabella Amanda
|
May 29, 2023
|
-
5 Hal yang Bisa Meninggalkan Kesan bagi Sebuah Coffee Shop.
Poin penting

Minum kopi atau "ngopi" kini telah menjadi kegiatan sehari-hari bagi kebanyakan orang. Tidak kenal waktu mau itu pagi, siang, sore atau malam. Remaja hingga dewasa juga ikut menggemari kebiasaan minum kopi ini, sehingga membuka coffee shop juga menjadi sebuah tren di dunia bisnis.

Selain menjadi tempat untuk minum kopi, coffee shop juga bisa menjadi tempat nongkrong bareng teman, keluarga, atau pacar saat senggang. Maka dari itu, kebanyakan orang akan memilih tempat yang berkesan dan tentu dengan kopi yang enak juga.

Kali ini, kita akan membahas tentang hal-hal di coffee shop yang harus kamu punya supaya pelanggan bisa mendapatkan pengalaman yang baik ketika berkunjung.

Lokasi Nyaman dan Strategis

Lokasi yang sejuk, pemandangan sekitar enak dipandang, apalagi kalo lokasinya dekat dengan daerah wisata atau perkantoran. 

Kalau lokasi dekat dengan daerah wisata, pengunjung bisa menghemat waktu untuk menikmati wisata ke beberapa tempat lainnya. 

Sedangkan di daerah perkantoran, bisa menjadi tempat istirahat atau nongkrong melepas lelah setelah seharian kerja.

Konsep Tempat Unik

Source: Atanapi Coffee Camp Instagram

Nah, yang satu ini ga bisa disepelekan sama sekali. Seperti halnya Atanapi Coffee yang memiliki konsep outdoor camp, pelanggan diberikan pengalaman minum kopi selayaknya sedang camping di tengah suasana alam yang asri.

Source: Dessert Darlings Instagram

Ada juga Dessert Darlings yang menggunakan konsep pinky floral secara keseluruhan, ya, bukan hanya interior. Peralatan makan, cangkir kopi, hingga tampilan menu yang disajikan juga mengikuti konsep ini.

Fasilitas yang Memadai

Toilet yang nyaman, bersih, dan wangi. Lahan parkir luas dan aman, bahkan beberapa tempat menyediakan ruangan untuk melakukan ibadah bagi muslim. Tapi yang jadi incaran utama pengunjung biasanya Wi-Fi.

Apalagi kalau ada combo Wi-Fi dan stop kontak, udah deh, pengunjung bakal betah berlama-lama di kafe sambil menikmati menu yang disediakan.

Pilihan Menu yang Menarik

Sajikan menu yang menarik agar pelanggan tertarik untuk datang dan mencoba. Seperti menu milik Dessert Darlings contohnya, mereka menyajikan berbagai jenis pilihan kopi mulai dari Signature Coffee and Milk, hingga Espresso Based Coffee ada tersedia.

Bahkan mereka menyediakan berbagai menu tambahan seperti cemilan seperti Darling Snack Platter, hingga berbagai pilihan makanan berat sampai desserts pun ada di sini. Jadi, siapkan diri untuk bisa menjadi kreatif agar bisa seperti mereka, ya.

Buat Coffee Shop Online Kamu, Sekarang!

Self Service Menggunakan Opaper

Jangan menyepelekan pengalaman pelanggan dalam memilih menu dan bertransaksi di coffee shop. Karena nyatanya, hal sekecil ini tuh bisa menjadi bagian dalam kesan mereka ketika berkunjung loh.

Ketika mereka datang lalu antri panjang hanya untuk memesan menu, apa jadinya? Bisa jadi mereka malas untuk datang kembali dan memilih tempat lain yang lebih nyaman dan cepat untuk menerima pesanan.

Baca juga Self Order Pakai Aplikasi Opaper 

Untuk mencegah hal seperti itu, kamu bisa menggunakan aplikasi Opaper untuk menerapkan self service di coffee shop dan memberikan pengalaman ngopi yang lebih unik ke pelanggan.

Penggunaan aplikasi Opaper sebagai sistem POS di coffee shop juga bisa memudahkan pemilik bisnis dalam mengatur aliran keuangan dan menekan biaya operasional. Cara pemakaiannya juga mudah dan praktis, bisa diakses melalui device pribadi, jadi bisa cek laporan dari manapun.

Baca juga Point of Sales (POS): Aplikasi Wajib untuk Bisnis Kuliner 

Opaper juga punya fitur lainnya, bahkan cocok untuk kamu yang punya mitra bisnis dalam usaha yang kamu jalani. Untuk download dan install aplikasinya juga gampang, bisa melalui Play Store atau App Store melalui device yang akan kalian gunakan.

Mungkin kamu juga tertarik membaca artikel ini

Yuk, ikut baca-baca berita seputar Opaper dan tips-tips yang membantu memajukan bisnismu.
Lihat semua artikel